Klasifikasi dan Toksonomi Ikan Arwana
Menurut sistematika ilmu taksonomi (identifikasi
organism berdasarkan kelasnya) ternyata arwana tidak hanya digolongkan dalam
satu genus. Ada empat genus yang dikenal tetapi yang lazim dan banyak
diperdagangkan hanya dua genus yaitu Scleropages dan Osteoglossum. Sementara
itu arwana asia sering disebut ikan naga, ikan kayangan atau ikan siluk karena
berasal dari genus Scleopages. Berikut adalah klasifikasi ikan arwana:
Filum
: Chordata
Subfilum :
Vertebrata
Kelas
: Pisces
Sub Kelas :
Teleostei
Ordo
: Malacopterygii
Famili
: Osteoglossidae (Bonytongues)
Genus : 1.
Arapaima Spesies
: Arapaima gigas (giant arwana)
2. Osteoglossum Spesies :
Osteoglossum bicirrbosum
Spesies : Osteoglossum ferreirai
3. Scleropages Spesies
: Scleropages formosus
Spesies : Scleropages guntberi
Spesies : Scleropages Leicbardti
Spesies : Scleropages Jardini
4.
Clupisudis Spesies
: Clupisudis nilot/Heterotis Nilotic
(nile arowana)
Secara morfologis (ciri-ciri fisik),badan dan kepala arwana agak padat.
Tubuhnya pipih dan punggungnya datar, hampir lurus dari mulut hingga sirip
punggung. Garis lateral atau gurat sisi yang terletak di samping kiri dan kanan
tubuh arwana panjangnya antara 20-24 cm. bentuk mulutnya mengarah keatas dan
mempunyai sepasang sungut pada bibir bawah. Ukuran mulutnya lebar dan rahangnya
cukup kokoh.Giginya berjumlah 15-17.Bagian insangnya di lengkapi dengan penutup
insang. Letak sirip punggungnya berdekatan dengan pangkal sirip ekor (caudal).
Sirip anusnya lebih panjang dari pada sirip punggung (dorsal), hampir
mencapai sirip perut (ventral).Panjang arwana arwana dewasa sangat
variatif, antara 30-80 cm.
Sisiknya berukuran besar dan permukaanya mengkilap. Bentuk sisiknya
berupa cycloid atau melingkar.Warnanya sangat variatif, antara lain
perak, hitam, emas, dan merah. Untuk lebih gampangnya, banyak yang
memberi nama arwana berdasarkan warna sisiknya, misalnya arwana hijau
(green arowana), arwana hitam (black arowana), arwana perak (silver arowana),
arwana kuning (golden arwana), dan arwana merah (red arwana). Arwana merah di
bagi lagi menjadi tiga jenis, yakni merah biasa (red banjar), merah kuning
(golden red) dan sangat merah (super red).
Gambar 1.Ciri-ciri fisik arwana
Sumber:
Suharyadi, 2011. Budidaya Ikan Arwana: Modul Penyuluhan Perikanan. Jakarta, Pusat Penyuluhan Kelutan dan Perikanan BPSDMKP.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar